Menjelajahi Keindahan Pantai Klayar Pacitan


pantai klayar pacitan

Pantai Klayar Pacitan merupakan pantai yang unik dan indah menurut saya, Semua keindahan karang dan tebing, pasir halus yang berwarna putih yang sedikit coklat, beberapa tempat memiliki batuan, ada karang kecil yang ditempati ikan ikan kecil, ombaknya ada yang besar dan ada yang kecil. Semua terasa di pantai Klayar yang terletak di kabupaten Pacitan ini. 

Selain yang disebutkan diatas, pantai ini juga termasuk pantai yang sepi pengunjung. Mungkin karena tidak banyak yang tahu, atau memang jalan menuju disini sedikit menyesatkan dan sulit mengaksesnya. Saya kesana hari minggu sebelum puasa Ramadhan 2012. Ketika ke sana dengan rombongan teman dolan Kuliah, sedikit tersesat menuju pantai Klayar ini.

Pasir, Laut, karang dan Tebing di Pantai Klayar Pacitan

Pasir, Laut, karang dan Tebing di Pantai Klayar Pacitan

sebelah kiri di pantai klayar pacitan ombaknya tinggi

sebelah kiri di pantai klayar pacitan ombaknya tinggi

sebelah kanan di pantai klayar pacitan ombaknya tidak begitu tinggi

sebelah kanan di pantai klayar pacitan ombaknya tidak begitu tinggi

pemandangan dari kejauhan di pantai klayar pacitan

pemandangan dari kejauhan di pantai klayar pacitan

Pantai Klayar ini terletak di kecamatan Donorejo Kabupaten Pacitan. Kalo dari arah Solo dan Baturetno Wonogiri maka pantai ini berada sebelum obyek Wisata Pantai Teleng Ria yang terkenal. Pantai ini juga satu arah dengan obyek wisata yang terkenal di Pacitan yaitu Gua Gong, Gua Tabuhan dan Gua Putri yang ada di Pacitan.

Pantai Klayar yang Sepi Namun Memiliki Keindahan

Senang sekali rasanya mengunjungi pantai yang tidak banyak pengunjungnya. Bebas rasanya. Menikmati pantai ini membuat kita lupa akan waktu dan rutinitas yang ada. Pantai ini diapit oleh tebing-tebing yang tinggi. dimana sebelah kirinya terdapat tebing dan menara pandang yang ada. Sedangkan pantainya didominasi karang dan batuan gunung yang ada. Cuma disini hanya bisa bermain air namun tidak bisa digunakan untuk berenang.

bintang laut dan hewan laut di karang karang di pantai klayar pacitan

bintang laut dan hewan laut di karang karang di pantai klayar pacitan

masih terdapat ikan kecil di karang-karang di pantai klayar pacitan

masih terdapat ikan kecil di karang-karang di pantai klayar pacitan

batu-batu juga menghiasi di pantai klayar pacitan

batu-batu juga menghiasi di pantai klayar pacitan

pantai pasir yang indah di pantai klayar pacitan

pantai pasir yang indah di pantai klayar pacitan

Walaupun tidak bisa digunakan untuk berenang namun kita masih bisa menikmati dengan bermain pasir, mencari ikan kecil, bintang laut, dan binatang karang yang unik. atau membeli kelapa muda yang langsung dari pohonnya. 

Karang Pantai Klayar yang Unik

Karang pantai Klayar ini mempunyai bentuk yang unik. Dikarenakan ombak yang deras yag mengabrasi dan mengikis permukaan karang yang ada dalam waktu yang lama. Akhirnya karang-karang pun terbentuk. Ada yang menyebutnya seperti spinx mesir. Bentuknya unik-unik yang diukir oleh butiran air laut yang terkena angin.

tebing tebing yang indah di di pantai klayar pacitan

tebing tebing yang indah di di pantai klayar pacitan

ombak yang tinggi jangan berenang di pantai klayar pacitan

ombak yang tinggi jangan berenang di pantai klayar pacitan

wisatawan mancanegara di pantai klayar pacitan

wisatawan mancanegara di pantai klayar pacitan

Ombak dan Tebing laut yang indah di pantai klayar pacitan

Ombak dan Tebing laut yang indah di pantai klayar pacitan

Selain itu disebelah barat pantai Klayar ini deburan ombaknya menyerupai suara seruling. Udara yang tertekan ombak keluar dari lorong-lorong karang. akibatnya suara ombak dan air laut yang keluar seperti air mancur yang tinggi sekali.

Tim Dolan dan Piknik Asik Pantai Klayar

Untuk acara ke Klayar ini menggunakan mobil teman dari Solo, pertama melewati Pracimantoro kemudian pulangnya lewat Baturetno sampai Solo. Jaraknya sekitar 3 jam perjalanan dari Solo menggunakan mobil dengan kecepatan pelan.

piknik asik rombongan dolan di pantai klayar pacitan

piknik asik rombongan dolan di pantai klayar pacitan

teman-teman dolan di di pantai klayar pacitan

teman-teman dolan di di pantai klayar pacitan

aksi teman yang aneh di di pantai klayar pacitan

aksi teman yang aneh di di pantai klayar pacitan

Memang piknik ini dibuat asik karena membawa masak sendiri dan makanan sendiri-sendiri. dengan rombongan 7 orang kesana. Termasuk membawa semangka yang enak di Pantai. 😀

Dolannya sih gak cuma ke pantai Klayar kita juga ke Pantai Srau. Walaupun melewati jalan pintas justru jadi lama. Jangan lewat belokan kiri setelah dari pantai Klayar. Jalannya jelek banget.

Bagaimana ke sana Backpackeran

Setelah mengobrol dengan petugas parkir dapat informasi kalo mau ke pantai ini dari Solo rutenya :

  • Dari Solo naik bus Solo Pacitan turun pertigaan gua Gong.
  • Naik ojek atau naik omprengan atau sejenis Elf yang sampai ke gua gong atau langsung ke Klayar.
 download peta lokasi pantai klayar Pacitan

peta lokasi pantai klayar Pacitan (klik untuk melihat peta di google maps)

Sebaiknya kesana bawa motor atau bawa mobil. Kalo bawa bis besar biasanya ke Gua Gong Dulu. trus naik omprengan atau sejenis elf sampai ke pantai Klayar.

Selamat berpetualang ke Pantai Klayar dan Pantai Pacitan lainnya. Jangan Lupa kalo ke Pacitan mampir juga ke Gua Gong, Gua Putri, Gua Tabuhan, Pantai Srau, Pantai Klayar, Pantai Teleng ria.

Silahkan Baca Juga :

32 thoughts on “Menjelajahi Keindahan Pantai Klayar Pacitan

  1. Ping-balik: lokasi pantai teleng ria | Info Wisata

    • boleh. cuma bawa perlengkapan sendiri ma tenda sendiri. mushola juga ada. mungkin nginep di warung dekat pantai juga bisa.

  2. Kebetulan ortu Ãķΰ asli sana jadi skitar 10 menit ªjåђ sampe,, pantainya masih alami bgt,tapi yg sebelah kiri ditengah2 karang itu,,Âϑą bendera merahnya soalnya ombaknya gede kaia putaran air,, mkannya gg boleh Ķє̲̣̥’ daerah tengah2 karang itu ,,

  3. Ping-balik: Pantai Pok Tunggal: Pesona pantai yang masih alami di Gunung Kidul Jogjakarta « @Aguswibisono

  4. Ping-balik: Berburu Seafood di Pantai Depok Jogjakarta « @Aguswibisono

  5. Ping-balik: Pantai Srau Pacitan | Agus Wibisono

  6. huwaaaaaaaa…… karang di pantainya emang keren banget… apalagi tahu ombaknya ‘bernyanyi’ gitu yak… pasti adem banget disana suasananya 😀

Tinggalkan komentar